DIWAJIBKAN KEPADA SELURUH SMA/SMK/SMLB UNTUK MENGISI DATA POKOK PENDIDIKAN SECARA LENGKAP DAN BENAR KARENA AKAN DIJADIKAN DASAR PENERBITAN NOMOR PESERTA UN, PENYALURAN BANTUAN SERTIFIKASI GURU, BOS, BSM, BANTUAN SARPRAS DAN BANTUAN LAINNYA,Terima Kasih_SATU NUSA SATU BANGSA SATU BAHASA SATU DATA_Tim ICT Center SMK Alor

Kurikilum 2013 Bangkitkan Optimisme

Posted by ictcentersmkalor Sabtu, 16 Maret 2013 0 komentar
Bagikan Artikel Ini :
Bandung -- Di hadapan lebih dari 600 pengawas dan kepala sekolah Mendikbud mengemukakan bahwa guru, kepala sekolah dan pengawas memiliki misi untuk membangkitkan optimisme. Sebab, pada tahun 2030 negara kita akan menempati urutan ketujuh negara maju di dunia. Banyak hasil kajian yang menujukkan kearah itu. Menteri Nuh menyampaikan hal itu kepada para pengawas dan kepala sekolah yang tergabung dalam Asosiasi Pengawas Sekolah Indonesia (APSI) dan Asosiasi Kepala Sekolah Indonesia (AKSI) se Jawa Barat yang mengikuti sosialisasi Kurikulum 2013 di Bandung, Sabtu 16 Maret 2013.
Hadir pula dalam kegiatan ini Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan dan Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat Prof. Mahyudin. Juga diikuti oleh para kepala dinas pendidikan kabupaten dan kota se Jawa Barat.
Menurut Mendikbud optimisme itu munculnya dari sikap, karakter atau ahlak. Hanya saja bukan sembarang sikap tetapi sikap yang didasarkan atas ilmu pengetahuan dan keterampilan. Kurikulum 2013 justru disiapkan untuk membangun sikap yang integratif tersebut.
Pendekatan yang digunakan untuk membangun sikap seperti itu, ditempuh pengintegrasian nilai karakter kedalam setiap mata pelajaran. "Siapa bilang mata pelajaran fisika, kimia, dan ilmu lain tidak bisa dikaitkan dengan nilai karakter," terang Menteri Nuh.
Lagipula, imbuhnya, negara kita bukanlah negara sekuler. Kita tak ingin, kata mantan Rektor ITS ini, memiliki peserta didik yang sangat pandai dan terampil namun tidak memiliki karakter. Kita ingin mencapai ketiga-tiganya.
"Kalau masyarakat memperbolehkan dilakukan perbaikan keempat standar itu, kenapa melarang perbaikan kurikulum, padahal kurikulum mencakup keempat standar tersebut," papar Nuh.
Menanggapi opini seolah-olah Kurikulum 2013 disiapkan secara terburu-buru, Mendikbud mengungkapkan, bahwa pemerintah sudah bekerja sejak tahun 2010. Amanat untuk meninjau kurikulum sudah tertuang dalam RPJMN 2010-2014. Sudah pula dikomunikasikan kepada DPR. Komisi X DPR sendiri sudah membentuk Panja Kurikulum sejak awal tahun 2011. (IH)





TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Kurikilum 2013 Bangkitkan Optimisme
Ditulis oleh ictcentersmkalor
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://ictcentersmkalor.blogspot.com/2013/03/kurikilum-2013-bangkitkan-optimisme.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter

MAJALAH DIKBUD

TUKAR LINK

ictcentersmkalor

Admin

Admin
Trik SEO Terbaru support Online Shop Baju Wanita || Digital Areas - Original design by Bamz | Copyright of ict center smk alor.