DIWAJIBKAN KEPADA SELURUH SMA/SMK/SMLB UNTUK MENGISI DATA POKOK PENDIDIKAN SECARA LENGKAP DAN BENAR KARENA AKAN DIJADIKAN DASAR PENERBITAN NOMOR PESERTA UN, PENYALURAN BANTUAN SERTIFIKASI GURU, BOS, BSM, BANTUAN SARPRAS DAN BANTUAN LAINNYA,Terima Kasih_SATU NUSA SATU BANGSA SATU BAHASA SATU DATA_Tim ICT Center SMK Alor

Tidak Lulus UN Bisa Ikut Ujian Paket B

Posted by ictcentersmkalor Selasa, 04 Juni 2013 0 komentar
Bagikan Artikel Ini :
Jakarta--Para peserta didik jenjang sekolah menengah pertama (SMP) dan sederajat yang tidak lulus UN masih memiliki kesempatan lulus dengan mengikuti ujian Paket B. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh mendorong mereka yang tidak lulus untuk tetap semangat dan tidak putus asa.
“Bagi yang belum berhasil atau belum lulus tidak boleh putus asa. Masih ada kesempatan yaitu ikut Paket B, sehingga masih bisa mendaftar masuk di SMA. Kami ingin mendorong supaya bisa ikut Paket B supaya tidak putus sekolah,” kata Mendikbud saat memberikan keterangan pers di Kemdikbud, Jakarta, Jumat (31/05/2013).
Ujian Paket B adalah ujian melalui jalur pendidikan nonformal. Para lulusannya dapat melanjutkan pendidikan ke jalur formal pada jenjang SMA dan sederajat.
Dari sebanyak 3.667.241 peserta Ujian Nasional (UN) SMP/MTs Tahun Pelajaran 2012/2013 sebanyak 16.616 peserta ujian atau 0,45 dinyatakan tidak lulus. Untuk distribusi ketidaklulusannya, sebanyak 16.593 peserta ujian yang tidak lulus dikarenakan rerata nilai akhirnya kurang dari 5,5. Sementara, sebanyak 23 peserta ujian lainnya tidak lulus karena ada salah satu mata pelajaran yang nilainya kurang dari 4.
Sementara bagi para peserta yang lulus, Mendikbud meminta agar tidak merayakannya secara berlebihan. Tahun ini, kata Mendikbud, ada contoh ekspresi yang bagus yaitu dengan membagikan nasi bungkus dan tidak mencoret-coret baju, tetapi memberikannya kepada saudaranya. "Itu yang harus didorong. Yang lulus tidak perlu ekspresi hura-hura,” katanya.(ASW)



TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Tidak Lulus UN Bisa Ikut Ujian Paket B
Ditulis oleh ictcentersmkalor
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://ictcentersmkalor.blogspot.com/2013/06/tidak-lulus-un-bisa-ikut-ujian-paket-b.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter

MAJALAH DIKBUD

TUKAR LINK

ictcentersmkalor

Admin

Admin
Trik SEO Terbaru support Online Shop Baju Wanita || Digital Areas - Original design by Bamz | Copyright of ict center smk alor.